Internet Satelit vs Kabel, Lebih Bagus Mana?

Spread the love

Saat ini terdapat dua pilihan layanan internet yang bisa dipakai oleh pengguna yaitu internet kabel dan internet satelit. Kedua jenis layanan internet ini memiliki banyak sekali perbedaan yang harus benar-benar dipelajari oleh pengguna agar tahu layanan internet mana yang kualitasnya lebih baik. Untuk mengetahui apa saja perbedaan tersebut sebaiknya baca ulasan lengkap tentang perbandingan internet satelit dan internet kabel berikut ini.

Perbandingan Internet Satelit dan Internet Kabel

Sebelum memutuskan untuk menggunakan internet kabel atau satelit sebaiknya pelajari terlebih dahulu perbandingan antara kedua layanan internet dari berbagai macam aspek. Informasi tentang perbandingan tersebut bisa dilihat selengkapnya berikut ini.

Perangkat yang Digunakan

Perangkat yang digunakan internet kabel dan satelit sangatlah berbeda. Internet kabel menggunakan serat optik atau kabel coaxial untuk mengirimkan data. Untuk mendapatkan sinyal yang dikirimkan penyedia layanan, pengguna harus memakai modem khusus. Umumnya pengguna yang memakai internet ini tinggal di perkotaan dan pinggir kota yang sudah ada infrastrukturnya.

Internet satelit menggunakan perangkat yang jauh berbeda dengan perangkat yang dipakai internet kabel yaitu menggunakan satelit untuk menerima dan mengirim data. Sinyal internet satelit akan dikirim dari bumi ke satelit yang ada di luar angkasa yang kemudian akan dikembalikan lagi ke laptop atau smartphone pengguna. Sinyal internet yang dikirimkan satelit bisa diakses di daerah perkotaan maupun di daerah pedesaan yang tidak mempunyai akses ke internet kabel.

Kecepatan Internet

Kecepatan internet yang ditawarkan internet kabel juga memiliki perbedaan dengan yang ditawarkan internet satelit. Kecepatan yang ditawarkan internet kabel cukup tinggi khususnya untuk internet kabel yang memakai kabel serat optik. Tapi kecepatan internet ini tidak sepenuhnya stabil, kadang kecepatannya menurun drastis karena cuaca yang buruk.

Sedangkan kecepatan internet satelit tidak sepenuhnya tinggi karena tergantung dari tipe satelit yang digunakan oleh penyedia layanan. Jika penyedia memakai satelit tradisional maka kecepatan internet yang bisa digunakan pengguna cukup rendah hanya sekitar 10 sampai 20 Mbps saja. Untuk penyedia yang sudah memakai satelit rendah bumi atau satelit LEO menawarkan kecepatan internet yang sangat tinggi mencapai 100 Mbps.

Lihat juga : Mengenal Bagaimana Cara Kerja Internet Satelit

Latensi

Latensi merupakan waktu yang diperlukan untuk data pulang dan pergi dari server ke pengguna. Internet kabel mempunyai latensi yang cukup rendah sehingga banyak yang menggunakannya untuk video conferencing atau game online. Meskipun latensinya rendah tapi kecepatan internetnya kadang tidak stabil karena layanan internet ini sangat dipengaruhi cuaca.

Sedangkan, latensi internet satelit sekarang sudah jauh lebih rendah dibandingkan dulu saat masih menggunakan satelit geostasioner. Latensi bisa semakin rendah dikarenakan satelit yang digunakan saat ini jauh lebih canggih yaitu satelit LEO. Dengan jumlah latensi yang rendah maka pengguna internet satelit bisa menikmati internet yang cepat dan stabil.

Ketersediaan dan Aksesibilitas

Ketersediaan internet kabel sangatlah terbatas yaitu di daerah perkotaan dan daerah pinggiran kota. Untuk daerah terpencil atau pedesaan yang sulit diakses biasanya akses internet kabel sangatlah terbatas atau bahkan tidak tersedia aksesnya. Dengan adanya keterbatasan akses ini, jumlah pengguna internet kabel di daerah pedesaan terbilang sangat sedikit.

Sedangkan internet satelit cakupan atau ketersediaannya jauh lebih luas dibanding internet kabel. Layanan internet ini sudah tersedia di seluruh wilayah dunia, baik di perkotaan atau di daerah terpencil yang tidak mempunyai akses internet kabel. Selama pengguna mempunyai penerima sinyal dan antena satelit maka bisa menikmati internet satelit di mana saja dan kapan saja.

Kemudahan Pengaturan dan Pemasangan

Kemudahan dalam pemasangan serta pengaturan internet satelit dan kabel sangatlah berbeda. Pengguna yang ingin memasang internet kabel akan membutuhkan bantuan teknisi yang sudah berpengalaman untuk memasang router dan modem. Proses pemasangan ini bisa memakan waktu yang cukup lama dan tidak bisa didapatkan secara instan.

Berbeda dengan internet satelit yang menawarkan kemudahan dalam proses pemasangannya. Pengguna tidak membutuhkan bantuan siapapun untuk memasang perangkat modem atau antena satelit karena sangat mudah pemasangannya. Pengguna yang sudah memasang perangkat tersebut bisa langsung menikmati koneksi internet yang stabil dan cepat.

Lihat juga : 5 Faktor yang Mempengaruhi Kecepatan Jaringan

Tips Memilih Penyedia Layanan Internet Satelit

Pengguna yang lebih tertarik menggunakan internet satelit dibandingkan kabel sangat disarankan agar memilih penyedia layanan internet terlebih dahulu karena penyedia layanan yang dipilih sangat berpengaruh pada kualitas koneksi internet yang bisa dinikmati.

Kalau menginginkan internet yang koneksinya bagus maka penyedia internet yang harus dipilih adalah penyedia yang sudah menggunakan satelit canggih, seperti LEO yang bisa menyediakan internet cepat tanpa hambatan.

Selain itu, pilih juga penyedia yang menyediakan berbagai macam paket layanan internet. Dengan adanya beragam paket internet yang tersedia maka pengguna bisa memilih layanan internet yang sesuai dengan kebutuhan dan dana yang dimiliki.